Help Desk Digital Exchange
Bagaimana kami bisa membantu anda?
Cara Memulai


Tidak dapat menemukan jawaban?
Email Kami
  • Aset Crypto > Informasi > Mengapa Status Order Saya "Pending" Saat Menggunakan Metode Limit?
  • Mengapa Status Order Saya "Pending" Saat Menggunakan Metode Limit?

  • Mengapa Status Order Saya "Pending" Saat Menggunakan Metode Limit?

    Jika kamu menggunakan aplikasi digitalexchange.id dan mendapati status order kamu dalam keadaan pending saat bertransaksi, jangan khawatir—hal ini bukan kesalahan sistem, melainkan cara kerja dari metode Limit itu sendiri.

    Apa Itu Metode Limit Order?

    Metode Limit Order memungkinkan kamu untuk menentukan sendiri harga jual atau beli aset kripto, seperti Bitcoin. Kamu sebagai pengguna dapat mengatur harga sesuai keinginan, bukan mengikuti harga pasar saat ini.

    Namun, karena metode ini tidak langsung mengikuti harga pasar (market price), order kamu baru akan diproses jika harga pasar menyentuh atau melewati harga yang kamu tentukan.

    Contoh:

    Misalnya:

    • kamu ingin menjual Bitcoin di harga Rp 600 juta per BTC.
    • Sementara itu, harga pasar saat ini masih di Rp 400 juta per BTC.

    Dalam kasus ini, order kamu akan berstatus pending, karena harga pasar masih di harga Rp 400 juta dan belum ada pembeli yang mau membeli di harga Rp 600 juta. Order baru akan tereksekusi otomatis jika harga Bitcoin naik dan menyentuh angka Rp 600 juta.

    Kapan Order Saya Akan Berhasil?

    Order Limit akan tereksekusi jika dan hanya jika harga pasar bergerak sesuai dengan harga yang kamu tetapkan. Jadi, semakin jauh harga kamu dari harga pasar, semakin lama pula order kamu akan menunggu.

    Tips Menggunakan Metode Limit Order:

    • Tetapkan harga jual/beli yang masuk akal dan masih dalam jangkauan harga pasar.
    • Pastikan harga jual/beli yang kamu masukkan tidak jauh terlalu tinggi dan tidak jauh terlalu rendah.
    • Jika kamu ingin order lebih cepat tereksekusi, pertimbangkan untuk menetapkan harga yang mendekati atau sama dengan harga pasar saat ini.
    • Pantau terus pergerakan harga aset melalui grafik di digitalexchange.id untuk membantu kamu menentukan harga yang realistis.

    Dengan memahami cara kerja metode Limit Order, kamu dapat menggunakan fitur ini secara optimal dan lebih strategis dalam melakukan transaksi aset kripto di digitalexchange.id.

    best regards,

    digitalexchange.id




    Apakah Artikel ini Membantu? 16 100